PENTINGNYA KELAS IBU HAMIL  DI DESA KEPOH

  • Oct 14, 2020
  • kepoh

Balai desa Kepoh (11/10/2020), kelas ibu hamil dilaksanankan setiap bulan sekali. Kelas ibu hamil ini sasarannya adalah ibu hamil dengan usia kehamilan 4 minggu sampai 40 minggu penduduk desa Kepoh. Di masa pandemi ini  kegiatan dilaksakan dengan protokol kesehatan serta edukasi tetang protokol kesehatan bagi ibu hamil dan keluarga. Dengan rincian,

  1. Jaga kebersiahan tangan
Mencuci tangan pakai sabun atau memakai hand sanitizer apabila tangan kita kotor
  1. Memakai masker saat keluar rumah
Memakai masker saat keluar rumah hukumnya wajib adan harus menjadi budaya kita saat pandemi ini.
  1. Jaga jarak
Hindari kerumunan, mengurangi kontak fisik dengan orang lain.   Menurut laman kompasiana.com. Tujuan kelas ibu hamil adalah meningkatkan pengetahuan, merubah sikap dan perilaku ibu agar memahami tentang kehamilan, perubahan tubuh dan keluhan selama kehamilan, perawatan kehamilan, persalinan, perawatan nifas, KB pasca persalinan, perawatan bayi baru lahir, mitos/ kepercayaan/ adat istiadat setempat, penyakit menular seksual dan akte kelahiran. Adapun keuntungan kelas ibu hamil adalah materi diberikan secara menyeluruh dan terencana, penyampaian materi lebih komprehensif karena ada persiapan petugas sebelum penyajian materi,  dapat mendatangkan tenaga ahli untuk memberi penjelasan mengenai topik tertentu, waktu pembahasan materi menjadi efektif karena pola penyajian materi terstruktur dengan baik, ada interaksi antar petugas kesehatan dengan ibu hamil pada saat pembahasan materi.   Selain edukasi tentang protokol kesehatan dan tentang kehamilan, kegitan ini juga biasanya ada senam untuk ibu hamil yang bertujuan ibu hamil dan janin agar tetap sehat dan bugar. Ungkap bidan desa Rahayu Widiyastuti ( 13/ 10/2020)